Sunday, February 9, 2014

Cewek Waspada-Kah Dirimu?

Cewek Waspada-kah Dirimu?
girls.kidnesia.com Girls, kalau kita tak ingin jadi korban keisengan atau tindak kejahatan, tentu saja kita harus waspada . Kira-kira kamu sehari-harinya sudah menjadi cewek waspada atau belum? Yuk, cari tahu!
1. Menurut kamu ciri paling menonjol dari seseorang yang ingin berbuat jahat adalah...
a. Membawa benda berbahaya atau senjata tajam.
b. Selalu memperhatikan gerak-gerik kita.
c. Wajahnya seram.
2. Suatu hari di tengah jalan, kamu ditegur orang tak dikenal. Seperti apa reaksimu?
a. Mengambil jarak lalu bertanya, “ ada apa, ya?”
b. Segera menjauhinya.
c. Berhenti dan bertanya, “siapa, ya?”
3. Beranikah kamu berjalan pulang melewati jalan yang sepi sendirian?
a. Nggak, deh! Meskipun berdua dengan teman aku tetap saja takut!
b. Biasa saja! Takut apa?
c. Hm... sebaiknya nggak sendirian, deh!
4. Baju manakah yang biasa kamu gunakan saat bepergian?
a. Berlengan panjang.
b. Berlengan pendek.
c. Tak berlengan.
5. Apabila berjalan di keramaian, seperti apa caramu membawa tas?
a. Aku letakkan di bagian depan tubuh agar mudah diawasi.
b. Aku dekap erat-erat.
c. Biasa saja.. diselempangkan atau diletakkan di punggung tergantung bentuk tasnya.
Hitunglah jawabanmu..
1. a= 1,b=2, c=3
2. a=2, b=3, c=1
3. a =3, b= 1,c=2
4. a= 3, b=2, c=1
5.  a=2, b=3, c=1
Apabila jumlah skormu....
11-15 = Terlalu Waspada
Wah, kamu cewek yang terlalu waspada dan berhati-hati. Sebenarnya baik memiliki rasa waspada, namun bila berlebihan, kamu akan menjadi selalu cemas dan curiga semua orang berniat jahat padamu. Jadinya kurang bagus juga, ya, bila waspada berlebihan.
6-10 = Selalu Waspada
Kamu termasuk cewek waspada! Kapan pun dan di mana pun kamu selalu berhati-hati dan tarafnya masih wajar. Apabila akan bepergian ke tempat yang ramai, kamu sadar bahwa sebaiknya kamu berpenampilan bersahaja agar tidak mengundang perhatian orang jahat.
1-5 = Kurang Waspada
Hm...kamu tampaknya cewek yang kurang waspada. Kamu mudah percaya pada orang lain, cuek dengan sekitar sehingga kurang waspada dengan bahaya yang bisa saja terjadi. Memang bila bersikap cuek, kita akan selalu happy. Tetapi sikap cewek ini bisa mengundang orang lain berbuat jahat, lho! Tetap waspada, ya!

Manfaat Air Putih

Girls, siapa yang nggak suka minum  air putih ? Wah, sayang banget. Padahal air putih  memiliki banyak manfaat untuk kesehatan kita. Hmm...apa saja, ya?
Tidak berlebihan bila kita selalu dianjurkan untuk mengonsumsi air putih  minimaldua liter atau delapan gelas setiap harinya. Hal tersebut karena 70 persen tubuh kita terdiri dari cairan. Itulah sebabnya kenapa kita harus cukup minumuntuk menjaga agar organ-organ tubuh kita tetap sehat dan bisa bekerja secara optimal.Misalnya, jantung. Air membantu jantung memompa darah dan mengedarkannya keseluruh tubuh. Artinya, kalau kita sampai kekurangan cairan atau dehidrasi,jantung kita harus bekerja lebih keras. Akibatnya, tekanan darah kita akanmenurun.
Selain itu, air putih  juga berperan penting dalam proses metabolisme tubuh kita, membantu mengeluarkan racun dari dalam tubuh kita melalui urine, keringat, uap pernafasan, serta tinja. Oleh karena itu, supaya proses pembuangan tubuh kita lancar maka penting untuk mencukupi kebutuhan cairan dalam tubuh.
Selain untuk kesehatan, air putih juga bermanfaat  untuk menjaga kecantikan, terutama kulit .Bila ingin kulit kita cerah dan lembab maka banyak-banyaklah minum air putih.
Psst...lalu apa bahayanya bila kita tidak suka minum air putih ? Selain bisa mengalami dehidrasi , terganggunya organ-organ tubuh, seperti jantung dan ginjal, kita juga bisa mengalami infeksi saluran kemih , serta sembelit .
Wah, nggak mau kan itu terjadi, makanya mulai sekarang yuk banyak minum air putih !

Merawat Rambut Ikal Atau Keriting

Girls.kidnesia.com - Girls, siapa bilang cewek yang bisa disebut cantik itu hanya cewek yang memiliki rambut lurus dan berkibar-kibar? Buat kita yang dianugerahi rambut ikal atau keriting , tentu tak perlu berkecil hati, sebabrambut ikal atau keriting juga tetap membuat kita terlihat cantik, bahkan unik. Nah, agar tampak lebih indah dan menarik, kita pun perlu merawat rambut ikal atau keriting . Hmmm, bagaimana caranya, ya?
Memilih sisir yang tepat
Rambut ikal atau keriting biasanya cenderung mengembang atau bervolume. Hal ini disebabkan bentuk rambut kita berkelok-kelok, sehingga tak bisa jatuh terurai seperti halnya rambut lurus. Untuk mengurangi volume rambut yang terlalu mengembang, kita sebaiknya memilih sisir kayu yang bergigi jarang atau renggang. Gigi jarang itu berfungsi agar rambut tetap berkelompok saat disisir. Sebaliknya, jika disisir dengan sisir bergigi rapat, rambut akan terpencar dari kelompoknya sehingga jadi tampak mengembang.
Pelembab rambut
Pelembab rambut membantu agar rambut tidak kering dan mengurangi volume rambut . Jenis pelembab atau kondisioner rambut ada dua. Kondisioner bilas, yang dipakai setelah memakai shampo dan perlu di bilas dengan air. Satunya lagi adalah kondisioner leave in yang bisa kita pakai kapan saja dan tak perlu dibilas. Kita bisa menggunakan keduanya atau salah satu di antaranya. Tapi ingat, jangan sampai kena kulit kepala agar tak ketombean.
Menata rambut
Menata rambut ikat atau keriting memang susah susah gampang. Agar tekstur ikal tetap kentara, sebaiknya kita menyisir rambut hanya sesudah keramas saja. Selebihnya, cukup kita rapikan dengan tangan agar ikal-nya tak terpencar. Caranya, pelintir-pelintir rambut dengan jemari tangan sehingga menjadi berbentuk artistik, yaitu kriwil-kriwil seperti bentuk pegas. Kita bisa memelintir rambut sembari membubuhkan kondisioner leave in atau wet look gel.
Oh ya, biasanya rambut ikal atau keriting lebih cocok dengan model rambut panjang. namun, jika ingin mencoba gaya rambut lain, jangan segan berkosultasi dengan penata rambut di salon.

Ikuti Gaya Fashion Taylor Swift

Girls, Taylor Swift nggak hanya bisa menginspirasi kita lewat lagu-lagunya saja, tapi juga dalam hal berpenampilan. Penyanyi countryyang aslinya berambut curly emas ini dikenal sebagai artis yang tidak suka tampil “aneh-aneh”. Gayanya simple , elegan, dan tidak berlebihan. Namun ia tetap terlihat tampil cantik dan menarik dalam setiap penampilannya. Buat inspirasi, yuk lihat saja beberapa gayanya di sini!
Taylors Swift dikenal sebagai salah satu artis yang suka bergaya vintage dan sederhana. Saat jalan-jalan ia seringkali hanya terlihat mengenakan dress namun tetap terlihat chic
body1_TaylorSwift
Meski hanya mengenakan celana pendek jeans yang dipadu dengan kemeja dan sneakers. Ia tetap terlihat keren. Wah, gaya ini mudah untuk kita tiru. 
body2_TaylorSwift
Rambut curly -nya nggak bikin Taylor kalah tampil keren dibanding artis dengan rambut lurus. Kuncinya ia menatanya dengan tidak berlebihan. Misalnya dengan dikepang dan diberi hiasan kupluk seperti membuatnya terlihat simple namun elegan.
body3_TaylorSwift
Pada beberapa kesempatan ia juga terlihat mengenakan boot. Kali ini Taylor Swift memadukannya dengan sweater bergambar panda lucu dan rok pendek hitam. Wow, lihat gayanya! Ia tampak cantik sekali, kan?
body4_TaylorSwift

Shoes In Style

Selain melindungi kaki, sepatu yang cantik juga dapat menunjang penampilan kita. Tanpa sepatu, penampilan kita pun terasa tidak lengkap. Nah, sepatu dengan berbagai model yang bagus dan unik ini bisa membuat penampilan kita semakin menarik, lho.
siap_1
siap_2
siap_3

Jumpsuit, Asalanya Pakaian Penerjun Payung

Dulunya, pakaian ini berupa terusan celana panjang serta berlengan panjang. Biasanya, dipakai oleh para penerjun payung dan penyelam. Namun, sekarang pakaian yang disebut jumpsuit  atau overall ini telah menjadi bagian dari gaya fashion . Modelnya pun bermacam-macam dan membuat gaya kita semakin modis.
Jumpuit berbahan kaos yang menyerap keringat, cocok dipakai saat kita melakukan banyak aktivitas. Jika jumpsuit yang kita kenakan terlalu polos, tambahkan kalung atau bros sebagai hiasan.
siap_3
Jumpsuit celana pendek bisa kita kenakan saat ingin bergaya casual atau saat menghadiri acara yang bersifat santai.
siap_2
Selain celana, kini ada juga model jumpsuit rok.  Agar lebih unik, kita bisa memakainya dengan kemeja terbuka, bolero atau jaket tipis.
siap_1

Sepatu Sol Tebal Ala Elle Fanning

Elle Fanning memang dikenal sebagai selebriti remaja yang super stylish .Ia suka bergaya vintage  dengan mengenakan pakaian, sepatu dan aksesori unik. Nah, kali ini, kita bisa mencontek gaya unik Elle yang memakai sepatu bersol tebal atau wedges.
Anak-anak seperti kita sebaiknya memang tidak memakai sepatu hak tinggi atau high heels. Nah, jika kita suka tampil girlie ,kita bisa mengenakan sepatu bersol tebal atau wedges datar. Sepatu model seperti ini lebih aman dipakai untuk anak-anak seperti kita ketimbang sepatu berhak tinggi atau high heels .
Namun, yang perlu kita ingat pula, kenakanlah wedges dengan ketebalan sol kurang dari 5 cm dan model solnya tidak menyempit di bagian bawah. Alasannya, tentu untuk menghindari kemungkinan kaki kita cedera.
Glam Look
Untuk pergi ke pesta, kita bisa memilih wedges datar yang terbuat dari bahan mengkilat atau bling-bling. Lalu,padukan dengan dress  pesta warna natural dan bermodel simpel.
siap_body_3
Girlie
Paduan pakaian dan sepatu dengan motif bunga-bunga, membuat gaya kita tampak semakin girlie !
siap_body_2
Casual
Buat kita yang suka tampil casual atau sporty , kita bisa mengenakan sepatu oxford atau sepatu sneakers bersol tebal.Padukan dengan atasan bermodel simpel dan celana pendek.
siap_body_1

Outer Ala Demi Lovato

Outer atau baju luaran memang bisa menunjang penampilan kita. Selain membuat gaya jadi lebih keren, outer  pun bisa dikenakan ketika kita tak percaya diri memakai pakaian tanpa lengan.
Oh iya, outer  juga menjadi andalan para seleb untuk bergaya, lho. Salah satunya Demi Lovato. Penyanyi lagu “Made in USA” ini sangat suka memadukan outer  dengan dress  di berbagai kesempatan. Gayanya pun jadi cantik dan unik. Nah, gaya Demi dengan outer  kerennya inipun bisa kita jadikan inspirasi!
Bling-bling Outer
Ingin bergaya fun , kita bisa memadukan dress warnacerah seperti pink  terang, kuning atau biru langit dengan outer jeans. Pilih outer jeans dengan hiasan manik-manik untuk mendapatkan kesan bling-bling.
body_blink
Natural Outer
Jika kita termasuk cewek yang suka bergaya sederhana, padukan outer  warna natural seperti krem, putih atau hitam dengan dress  dan aksesori warna senada dengan warnaouter  .
body_simple
Jaket
Jaket mengkilap atau jaket leather  paling cocok untuk bergaya ala rocker . Nah, agar tetap terkesan girlie , padukan dengan dress  bermotif bunga-bunga.
body_jaket
Selain Demi Lovato, ada juga seleb-seleb yang gemar memakai outer ,lho. Sebut saja Emma Watson, Miranda Cosgrove, Coco Jones, Maia Mitchell hingga Zendaya. Mereka pun memakai outer  dengan ciri khas masing-masing.

Gaya Casual Ala Bella Thorne

Memakaicelana jeans dan T-shirt memang gayacasual paling nyaman dipakai. Gaya casualseperti itu juga menjadi gaya andalan seleb cantik Bella Thorne, lho. Namun,agar gayacasual tak tampak biasa–biasa saja, kita perlu memadukan pakaian dan aksesori dengan tepat. Nah, kitapun bisa meniru gaya casual Bella iniagar semakin stylish .
T-shirtpolos + celana motif + sneakers
Jika suka begaya simpel,T-shirt polos dan sepatu sneakers bisa kita pilih. Lalu, padukan dengan celanabermotif teratur seperti polkadot atau bintang-bintang. Jangan lupa untukmemakai sneakers dengan motif atau warna senada dengan T-shirt, ya!
body_1
T-shirt+ celana skinny + sneakers + topi rajut
Bergaya casual ala rocker membuat penampilan kita jadi terlihat funky . Pilih T-shirt tanpa lengan dancelana skinny warna hitam mengkilat. Lengkapi dengan sneakers dan topi rajutwarna senada dengan pakaian.
body_2
Sweater+ celana motif + sepatu boots
Nah, gaya casual Bella yang satu ini cocok kitakenakan saat udara sedang dingin. Tinggal padukan sweater warna putih danbermotif penuh atau full-printed agar tampak unik. Lalu, lengkapi dengan sepatuboots bertali.
body_3
Nah,Girls, ingin meniru gaya casual seleb-seleb lain, seperti Taylor Swift, Bailee Madison, Joey King, DakotaFanning atau Maia Mitchell?

Inspirasi Gaya dari Seleb Korea

Girls, gaya ala seleb Korea memang selalu asyik untuk ditiru. Nah, jika kita termasuk penggemar gaya K-Pop , gaya seleb Korea ini bisa kita jadikan inspirasi.
Yoona SNSD
Yoona SNSD memang selalu tampil dengan gaya manis dan cantik. Nah, untuk bergaya sepertinya, kita bisa memilih dress girlie berbahan lace, berhias renda atau bordir. Pilih juga dress warna pastel atau warna kalem, seperti krem, putih, pink muda atau hijau toska. 
yoona_1
yoona_2
Minzy & Bom 2NE1
Personel girlband 2NE1 memang identik dengan gaya funky  dan colorful . Tak terkecuali dengan gaya Minzy dan Bom. Untuk bergaya seperti mereka, padukan pakaian berwarna-warni. Jangan ragu untuk memadukan pakaian tabrak warna dan tabrak motif, ya! Lalu, lengkapi gaya kita dengan aksesori lucu seperti topi fedora atau kacamata vintage .
2NE1
2NE1_1

Gaya Rambut Kepang Yang Unik

Girls,gaya rambut kepang  memang tak lekangoleh waktu. Kapan pun dan untuk acara apapun, gaya rambut kepang bisa membuatpenampilan kita lebih cantik. nah, agar gaya rambut kepan lebih unik dan takbiasa, simak panduan berikut ini, ya.
1.   Kepang untuk Gaya Funky
Jika kita termasuk cewek yang aktifdan suka bergaya unik, kita bisa mengepang rambut di bagian depan, laludijadikan seperti bandana. Agar lebih fresh ,  ikatlah rambut tinggi-tinggi.
rafa
2.   Kepang untuk Gaya Sporty
Agar gaya sporty kita terlihat lebih unik dan keren, kita bisa menguncir duarambut di dekat telinga. Lalu, kepanglah masing-masing kunciran menjadi tigakepangan rambut. Setelah, itu, tekuklah salah satu kepangan. Jadinya, unik,kan?
rachel sporty
3.   Kepang untuk Gaya Girlie 
Untuk bergaya girlie, kita bisamenggerai rambut setengah bagian, lalu mengaplikasikan kepang silang.
anin girlie
 Nah, untuk pergi ke pesta, kita bisameniru gaya rambut Putri Anna dalam film Frozen, yaitu mengepang rambut dibagian depan dan menggulung rambut sisanya tinggi-tinggi.

bunga girlie

Intip Gaya Tomboi Seleb

Girls, di balik penampilan para seleb yang sering tampilfeminim dan glam di berbagai kesempatan, ternyata ada beberapa seleb yang gemarbergaya tomboi dalam keseharian mereka, lho. Intip yuk!
DakotaFanning
Aktis muda berbakat ini memilih tampil tomboi denganjaket dan track pants untukjalan-jalan santai. Sepatu kets menambah kesan tomboi makin kentara.
siap_dakota
SelenaGomez
Meski bergaya tomboi, gaya Selena tetap manis dan unik.Untuk meniru gayanya, kita bisa memadukan T-shirt dan kemeja, celana jeans dansepatu kets wedges. Tambahkan topi rajut untuk mempermanis gaya kita.
siap_selena
WillowSmith
Willow dikenal dengan gayanya yang selalu unik. Gayatomboi ala Willow yang unik bisa kita dapatkan dengan paduan legging motif,T-shirt, rompi jeans dan sneakers.
siap_willow

Memadukan Dress dan Tas Ransel

Girls, kali ini kita mendapatkan pertanyaan dari salah satu teman kita di Twitter tentangmemadukan dress dan tas ransel . Begini pertanyaannya,
Ariana Fitria ( @Katyswagayu  ) : Girls, Apakah cocok memakai dress dan  tas ransel ? Soalnya, aku suka sekali memakai dress girlie  tapi dipadukan dengan tas ransel .
Jawaban Girls
Terima kasih pertanyaannya Ariana Fitria. Tidak ada larangan memakai dress girlie yang dipadukan dengan tas ransel . Namun, alangkah lebih baik jika memakai paduandress  dan tas ransel  itu ketika jalan-jalan atau saat menghadiri acara santai. sebab,tas ransel  identik dengan gaya casual .
Nah, untuk gaya casual  girlie, pilihlah dress  dengan model sederhana, berbahan ringan serta menyerap keringat. Boleh juga memilih dress  tanpa lengan  atau lengan pendek. Agar tampak lebih manis dan serasi, padukan dress  dengan tas ransel  bermodel girlie .
dress & tas
Hindari memakai tas ransel  sport  yang terlalu besar, karena membuat gaya kita kurang enak dipandang mata. Kita bisa memilih tas ransel  dari bahan jeans, berwarna terang, bergambar lucu atau bahkan bermotif. Nah, yang paling penting, usahakan agar warna tas dan dress  senada. paduan dress dan tas ransel  ini pun bisa kita lengkapi dengan sepatu sneakes, flat shoes atau sepatu bertali, sesuai selera kita.
Oh iya, jika kita suka bergaya dengan pakaian dan tas dengan nuansa tradisional, kita pun bisa memilih tas handmade , seperti tas rajut atau berbahan batik.

Tetap Gaya Dengan Baju Hangat

Saat ini cuaca tak menentu. Tiba-tiba hujan turun dan membuat udara menjadi dingin. Jika sudah demikian, kita perlu menjaga kehangatan tubuh supaya tak mudah sakit. Salah satu caranya adalah dengan mengenakan baju hangat. Sst, meskipun mengenakan baju hangat, kita tetap bisa terlihat styilsh, lho!
Beberapa model baju hangat ini bisa menjadi pilihan untuk membungkus tubuh kita supaya tetap hangat.
Jaket sporty  berbahan tebal
Baju hangat yang satu ini adalah pilihan umum yang biasa dipakai saat udara dingin melanda. Pilih jaket dengan kantung di kedua sisinya untuk memasukkan telapak tangan supaya tetap hangat.
body_2
Hoodie
Keuntungan mengenakan hoodie  adalah memiliki tudung kepala. Hmm, selain badan hangat, kepala juga terlindung dari hembusan angin. Pilihlah gaya yang sporty agar kita terlihat makin keren.
body_3
Rajutan
Baju dengan bahan rajutan memang dikenal ampuh untuk menghangatkan badan. Nah, mengenakan baju rajutan dengan model cape  seperti ini membuat kita terlihat manis. Supaya makin hangat, pakailah juga topi rajutan dengan motif menarik.
body_1

majalah Girls

Saturday, February 8, 2014

Selena Gomez - Taylor Swift Pakai Baju Kembar, Keren Mana?



 Taylor Swift memang pernah bilang kalau Selena Gomez adalah sahabat yang sudah dianggapnya seperti saudara. Dan sepertinya, kedekatan mereka sudah merembet ke bidang fashion.
Lihat saja betapa kompaknya kedua gadis ini dengan pakaian yang sama. Seperti dilaporkan oleh Daily Mail, Selena mengenakan jumper yang beberapa hari lalu sempat dikenakan Taylor Swift.

Selena mengenakan baju itu pada Selasa (4/2) saat muncul Tarzana, sedangkan Taylor mengenakannya pada 21 Januari lalu. Keduanya pun sama-sama tampil percaya diri dengan hot pants dan kacamata hitam.
Jumper itu sama persis, namun dengan warna yang sedikit berbeda. Warna baju Selena lebih mendekati coklat, sedangkan Taylor memilih warna merah cerah. Bahkan lubang-lubang yang ada di bagian bawah baju itu sepertinya juga sama persis.
Well, walaupun bajunya sama, pastinya kesan yang tampak juga akan berbeda jika dikenakan orang yang berbeda. Kalau menurut kalian, mana yang lebih keren?

Kapan Harus Ke Dokter Mata ?

Terkadang orang perlu datang ke dokter mata jika ada masalah yang berkaitan dengan mata dan mempengaruhinya secara jangka panjang. Kadang masalahnya sederhana, seperti mata yang sudah menua dan penglihatan semakin tidak jelas atau mungkin luka pada saat berolahraga. Tetapi apapun itu, akan lebih baik jika Anda datang ke dokter mata, sudah tentu mereka bisa membantu menangani masalah pada mata Anda.
Kapanpun Anda merasa pandangan mata agak kabur, apakah itu karena masalah usia atau mungkin karena mata Anda terkena bola, sangat dianjurkan untuk segera menemui dokter mata agar bisa dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Berikut beberapa identifikasi saat Anda harus menemui dokter mata segera mungkin:
  • Mata sering menyipit saat melihat, ketika Anda mengetahui jika Anda mulai sering menyipit saat harus melihat sesuatu, itu suatu tanda bahwa Anda harus segera mungkin periksa mata Anda ke dokter.
  • Ketika Anda melihat cahaya terang di bagian ujung mata Anda, padahal tidak terdapat cahaya sedikit pun, segeralah konsultasi ke dokter mata. Biasanya hal seperti ini juga terjadi apabila Anda mempunyai masalah dengan migraine / sakit kepala, tetapi daripada membuat asumsi sendiri, akan jauh lebih baik jika langsung menemui dokter mata.
  • Masalah pada saat membawa kendaraan, banyak penelitian yang mengungkapkan salah satu penyebab kecelakaan adalah kurang awas nya mata pada saat sedang mengendarai kendaraan. Jangan anggap remeh hal tersebut, segera temui dokter mata dan lakukan pengecekan secara menyeluruh.
Mata terbuat dari otot. Kadang-kadang kita cenderung mengabaikan bahwa kita memiliki penglihatan sedikit kabur dengan membiarkan lingkungan mengatasi nya, misalnya dengan penerangan tambahan atau menggosok mata kita untuk memiliki penglihatan yang lebih baik dan lebih jelas lagi.
Indikasi yang terjelas bahwa Anda memiliki masalah dengan mata adalah ketika penglihatan Anda mulai kabur saat membaca tulisan-tulisan kecil, terutama ketika masalah itu terjadi pada waktu yang cukup lama. Segeralah konsultasi ke dokter spesialis, karena jika terus dibiarkan masalah ini bisa menjadikan kebutaan permanen. Jadi tidak perlu malas untuk ke dokter mata.

Biodata Avril Lavigne

Nama Lengkap: Avril Ramona Lavigne Whibley
Nama Populer: Avril Ramona Lavigne
TTL: Belleville, Ontario, Kanada, 27 September 1984
Pekerjaan: Penyanyi, penulis lagu, aktris, Model
Zodiak: Libra
Tinggi Badan: 160 cm
Warna Rambut: Coklat
Warna Mata: Biru

Avril Lavigne dilahirkan disebuah kota kecil, Napanee, Ontario. Kemampuan Avril dalam bernyanyi telah diketahui sejak ia berumur 2 tahun, ketika ibunya mengatakan bahwa Avril telah mulai ikut menyanyi lagu-lagu rohani di gereja. Keluarga Avril pindah ke Napanee saat dia berumur 5 tahun. Pada tahun 1998, Avril memenangkan kompetisi bernyanyi dalam tour resmi penyanyi Kanada, Shania Twain. Avril menyanyikan lagu Shania yang berjudul What Made You Say That.

Saat usia Avril menjelang 16 tahun, dia didaftarkan oleh Ken Krongard, seorang artis dan jurnalis, wakil dari perusahaan rekaman Arista. Ken mengundang Antonio "L.A." Reid untuk mendengarkan nyanyian Avril disebuah studio rekaman milik Peter Zizzo di New York. Selanjutnya Avril melengkapi kontrak album perdananya, Let Go.

Berikut ini adalah Foto dari Avril Lavigne
Avril Lavigne

Avril Lavigne

Avril Lavigne

Avril Lavigne

Avril Lavigne

Avril Lavigne

Sekian dari saya tentang Biodata dan Profil Avril Lavigne Lengkap, Semoga bisa bermanfaat buat kita semuanya dan jangan lupa sobat tunggu update biodata dan profil artis kita yang lainnya.

Friday, February 7, 2014

Cerpen : Speechless!

Pernah nggak sih kamu ngerasain perasaan yang mellow? Atau mungkin kamu pernah ngerasain perasaan
di mana langit amat cerah tapi hati kamu mendung? Atau negrasain  perasaan hypersensitive sama soundtrack lagu-lagu broken heart dan kamu  bilang dalam hati "Ini lagu gue banget!" Yeah... semua cewek yang lagi broken heart pasti pernah ngerasain bad feeling kayak gitu.
Senin pagi ini, cewek berseragam putih abu ini lagi jalan sendirian dengan tas besar berwarna hitam. Banyak
teman yang meledek tas itu sebagai "tas kura-kura ninja". Lebih besar tas daripada orangnya.
"Sientaaaa...!" teriak Ria. Cewek gemuk,tembem, dan punya suara emas ini adalah best friend Sienta yang
yang selalu siap sedia. Bersahabat bagaikan kepompong, tidur bareng, makan bareng, bahkan mandi bareng. Ria adalah sahabat kental yang selalu satu kelas dengan Sienta. "Honey....what's wrong with you, Beibs?"
Mata Sienta berkaca-kaca. "Hei,Ri," jawabnya lesu. Ia hanya menatap sesaat, lalu kembali fokus menatap
jalan, menahan nangis.
Ria berusaha mengorek informasi, seperti anjing yang mengendus sesuatu. "Kayaknya gue mencium bau-
bau gimana gitu?" liriknya penuh curiga. Wajahnya mirip Sherlock Holmes saat perasaannya yang setajam mata elang itu mulai bekerja.
   "Anniversary gue..." Sienta menahan napas.
    Alis Ria terangkat sebelah. "Kenapa Anniversary elo? Kurang berkesankah?" tanya Ria.
Sienta menghembuskan napas.
   "Kenapa sih elo? Aneh banget? Lesu, tanpa gairah!" tanya Ria, tapi Sienta sama sekali tidak menjawab. "Eh gimana anniversary elo kemaren sama Gege?" tanya Ria yang penasaran. "Dia suka nggak hadiah dari elo?"
     Sienta masih diam sejuta bahasa, mirip Patung Liberty yang vuma bisa nangkring cantik sambil megang obor.
     Ria makin grefetan. Kalau saja saat ini dia adalah wartawan infotaiment, pengin banget tanya ke Sienta, "Kenapa, sih? Dari tadi diem mulu?! Lagi sariawan, ya?"
Tiba-tiba saja Sienta memeluk Ria dan menangis.
     Ria mulai tersadar akan sesuatu yang nggak beres sama best friend-nya. "Ya ampun, Nta! Elo kenapa?" Ria membawa Sienta ke tempat yang agak sepi, agak menjauhi keramaian sekolah di pagi hari. Ia berusaha menenangkan Sienta yang nangis memble sambil mengelap muka dan hidungnya. "Oke... udah sepi. Kenapa? Cerita sama gue!" ujar Ria. Wajahnya sedikit kaku.
     "Gue putuuuuusssss....!" jerit Sienta, langsung memeluk Ria.
      Ria tersentak kaget. "Apa? Putus?! Putus sama Gege?!" tanya Ria. Pertanyaan bodoh yang jelas bikin Sienta  tambah perih.
Ya iyalah, putus sama Gege! Emangnya sama siapa lagi? seru Sienta dalam hati.
 Ria diam. Ia bingung mau ngomong apa. Buka mulut, ditutup lagi, buka lagi. "Aaa.." Dia kebingungan. Akhirnya dia diam, dan garuk-garuk. Padahal sama sekali gak ada yang gatel. Dia mulai garukin rambut, leher, kelopak mata, hidung, telinga. Semuanya digaruk. Ria bingung mau ngomong apa, karena dia tahu banget kalau Sienta amat sangat menyukai, menyayangi, dan mencintai Gege lebih dari apapun. Mirip anak SD yang demen banget makan es krim, dan nangis kalau esnya dijilat orang lain.
      "Gue nggak percaya.......!" Sienta kembali memeluk Ria.
Ria masih terbungkam. Speechless!



Sumber:Novel Happy With You
Karya: Sienta Sasika

Cerpen : A Bad Dream

       Sienta kecil berlari mengikuti kedua temannya yang sedang asyik bermain. Ia tak bisa lama-lama berlari. Ia tak kuat berlari-lari. "Tunggu...!" Sienta berlari menuju kedua anak yang sedang bermain di dekat kolam renang. "Kenapa aku ditinggal?" tanyanya yang membawa dua balon berwarna pink dan biru langit.
       "Ah, aku nggak mau main sama kamu!" kata seorang anak perempuan  yang umurnya satu tahun lebih tua dari Sienta.
       "Aku cuma pengin main," ucap Sienta penuh pengharapan. "Boleh yah, aku main sama kalian?"
       "Nggak!" jawab anak perempuan itu.
       "Tapi itu kan kakakku!" seru Sienta kepada kakak laki-lakinya.
       Anak laki-laki itu mengangguk, mengulurkan tangannya untuk mengajak Sienta bermain.
       "Nggak boleh!" Anak perempuan itu mendorong Sienta sampai jatuh kedalam kolam renang.
       "Aaaa....!"
Byuuurrrr!!!!!!
Krriiiiinnnnggg!!!!
       Suara jam weker yang nyaring membuat Sienta terbangun dari tidurnya. "Gue mimpi apaan, sih? Nggak jelas banget!" seru Sienta sambil menggaruk rambut, leher dan telinga. Ia menguap malas ambil meregangkan tubuh. "Jam berapa, nih?" tanyanya pada diri sendiri. "Baru jam sepuluh..." Ia kembali menguap. Berkali-kali ia menguap dan meregangkan tubuh. Rasanya ia tak ingin  melepaskan selimut. "Aduh...hari apa sih, nih?" tanyanya  sambil berusaha membuka mata. HAH! hari ini, kan....? serunya dalam hati.
       Sienta langsung tersadar. Ia terburu-buru bangun dari tempat tidur. Sekali lagi ia melihat jam dinding.
       "Mati gue!" Sienta menepuk keningnya. "Hari ini kan hari jadi gue sama Gege!" Ia beranjak dari tempat tidur dengan  buru-buru. Seperti tingkahnya saat terlambat masuk sekolah, ia berlari menuju kamar mandi, keluar lagi karena lupa membawa handuk.
"Arrrggghhhhhh!!!!!".

Sumber:Novel Happy With You
Karya: Sienta Sasika

Thursday, February 6, 2014

Tiru 6 Gaya Taylor Swift

Tiru 6 Gaya Taylor Swift!
Beauty Lovers, siapa yang tidak mengenal Taylor Swift? Penyanyi country dengan ratusan penghargaan ini selain berbakat, penampilannya juga memikat mata. Jika Anda penggemar berat Taylor Swift, maka Anda dapat meniru gaya Taylor seperti yang ada pada gambar di bawah ini.
  1. 20’s Glamour
Taylor Swift terlihat seperti artis film tahun 20’an dengan rambut bergelombang dan lipstik merahnya. Penampilan ini tidak akan pernah lekang oleh waktu, dan sangat populer dari dulu sampai sekarang.
  1. Taylor’s Straight Hair
Meskipun rambut Taylor terlihat sempurna dengan rambut keritingnya, namun Taylor terlihat tampak lebih menakjubkan dengan rambut lurusnya. Untungnya penampilan Taylor ini dapat kita tiru dengan mudah di rumah. Yang Anda butuhkan hanyalah krim pelembut rambut, heat protector spray, dan catokan lurus.
  1. Taylor’s Smokey Eyes
Memusatkan makeup pada daerah mata saja dapat membuat penampilan Anda terlihat lebih seksi dan misterius. Untuk referensi, coba tiru makeup Taylor Swift dengan smoky eyes dan nude lipstiknya.
  1. Taylor’s Ponytail
Taylor Swift membuktikan bahwa rambut kuncir kuda dapat dijadikan tatanan gaya rambut yang manis. Untuk mengikuti gaya rambut ini cukup mudah. Sisakan sedikit rambut pada kanan dan kiri wajah untuk membuat efek framing. Lalu kuncir sisa rambut Anda seperti biasa Anda menguncir kuda.
  1. Taylor’s Bangs
Seperti kebanyakan artis Hollywood yang memotong poni mereka, poni Taylor Swift juga membuat penampilannya terlihat lebih muda. Selain itu, jika Anda mengikuti trenini, akan terlihat perubahan besar pada bentuk muka Anda.
  1. Taylor’s Colored Eyeshadow
Taylor Swift tidak takut dalam permainan warna. Jika Anda tidak berani memoleskan eyeshadow 360 derajat seperti Taylor pada gambar ini, maka triknya adalah dengan memoleskan eyeshadow berwarna pada garis bulu mata bawah Anda saja untuk membuat penampilan Anda terlihat lebih trendi.
Bagaimana Beauty Lovers, ternyata cukup mudah ‘kan untuk tampil mempesona ala Taylor Swift? Selamat mencoba!(the)

Biografi Taylor Swift

Taylor Alison Swift (lahir 13 Desember 1989; umur 21 tahun, Dia adalah putri dari Andrea Gardner (née Finlay), ibu rumah tangga, dan Scott Kingsley Swift, pialang saham. Nenek dari ibunya, Majorie Finlay, adalah seorang penyanyi opera. Swift memiliki saudara yang lebih muda, Austin. Darah seninya mengalir dari neneknya yang seorang penyanyi opera. Taylor Swift juga mengidolakan penyanyiShania Twain dan menjadikannya panutan dalam bernyanyi. Merupakan seorang penyanyi-penulis lagu bergenre musik Country dan aktris berkebangsaan Amerika Serikat. Swift paling dikenal oleh media karena rambut curly emasnya dan mata kucingnya yang berwarna biru. 

Taylor Swift gemar bernyanyi sejak kecil. Pada usia 3 tahun ia pernah bernyanyi di hadapan sekumpulan wisatawan ketika bertamasya dengan kedua orang tuanya. Ketika Swift di kelas empat, dia memenangkan kontes puisi nasional dengan sebuah puisi sepanjang tiga halaman berjudul "Monster in My Closet". Pada usia sepuluh., Seorang tukang reparasi komputer menunjukkan dia cara bermain tiga chords pada gitar, yang kemudian memicu minatnya dalam belajar instrumen. Setelah itu, Swift menulis lagu pertamanya, "Lucky You" Dia mulai menulis lagu secara teratur dan hal itu digunakannya sebagai tempat untuk membantunya dengan rasa sakit dia dari ketidaknyamanannya di sekolah.. 

Dia adalah seorang korban bullying, dan sering menulis lagu untuk mengungkapkan emosinya. Dia juga mulai tampil di kontes karaoke, festival, dan pameran di sekitar kota kelahirannya.. Ketika Swift berusia 12, dia mencurahkan seluruh musim panas untuk menulis sebuah novel 350 halaman, yang tidak diterbitkan. Pertunjukan pertama utama-nya kinerja yang baik diterima di Fair Bloomsburg. Taylor Swift juga seorang penulis lagu yang handal. Sebagai inspirasi menulis, Taylor mengaku kerap menuangkan berbagai macam tema mulai dari masalah pribadi yang dialaminya hingga hal-hal menarik lainnya. Bagi Taylor, menulis dan menciptakan lagu merupakan sarananya untuk menghilangkan stres. Taylor adalah korban bullying semasa bersekolah, jadi menulis lirik merupakan strateginya untuk menuangkan semua kekesalan dan kesedihan yang ada di kepalanya kala itu. 


Keluarganya mendukung penuh keinginan Taylor Swift untuk berkarir di dunia seni suara. Pada tahun 2005, mereka pindah dan menetap di Nashville. Pada saat itu juga Taylor Swift berhasil memukau sejumlah label lokal dengan lagu-lagunya. Pada tahun 2006, ia merilis debut single "Tim McGraw", kemudian debut self-titled album nya, yang mendapatkan penghargaan multi-platinum oleh Asosiasi Industri Rekaman Amerika dan dinominasikan untuk penghargaan Best New Artist di Grammy Awards ke-50. Pada bulan November 2008, Swift merilis album kedua, Fearless, dan membawa Swift meraih empat Grammy Awards, termasuk Album of the Year, di Grammy Awards 52. Fearless dan Taylor Swift sampai pada tahun 2008 masing-masing berada di urutan nomor tiga dan nomor-enam, dengan penjualan sebesar 2,1 dan 1,5 juta. Fearless menduduki puncak Billboard 200 selama 11 minggu non-berturut-turut 

Akhirnya pada tahun 2006, Taylor Swift mendapat kesempatan untuk unjuk penampilan di kancah musik setelah merilis single berjudul “Tim McGraw”. Single tersebut cukup sukses mengangkat namanya kala itu. Tak berapa lama, album pertamanya bertajuk Taylor Swift beredar. Album ini dapat terjual hingga 61.000 kopi pada minggu pertamanya. Tak berapa lama setelahnya, album ini menjadi juara di tangga lagu Billboard Top Country. Lagu-lagu dalam album ini ditulis sendiri seluruhnya olehnya. 

Pada tahun 2007, Taylor Swift kembali merilis album bertajuk Sounds Of The Season, namun album tersebut tak berhasil di pasaran. Namun bukan Taylor Swift bila menyerah begitu saja. Pada musim panas tahun 2008, ia kembali merilis album Fearless, yang sukses besar. Album ini terjual sebanyak 330 ribu keping dalam minggu kedua setelah dirilis. Album tersebut berhasil membuatnya meraih penghargaan di ajang Grammy diantaranya untuk kategori Album of the Year dan Best Country Album. Kesuksesan di dunia musik membuka jalan bagi Taylor Swift untuk merambah dunia akting. Tercatat beberapa judul film pernah dibintanginya, antara lain Valentine dan Hannah Montana : The Movie. Pada tahun 2008, ia mendapatkan ijazah SMAnya, Dia lulus dari sekolah tinggi pada Juli 2008 dari Akademi Harun, Sekolah Kristen SMA di Hendersonville, Tennessee.' 


Kesuksesan Taylor Swift tersebut ternyata tak selamanya berbuah positif. Ia kerap dicibir oleh sesama rekannya yang lebih senior. Kejadian paling frontal adalah pada saat penghargaan MTV VMA 2009 lalu. Saat itu Taylor memenangkan penghargaan kategori Best Video Clip untuk lagu “You Belong With Me”. Pada saat berpidato kemenangan, tiba-tiba penyanyi rap senior Kanye West naik ke panggung dan ‘menghujat’ Taylor Swift. Kanye berkata bahwa Taylor tidak pantas memenangkan penghargaan tersebut, yang menurutnya lebih pantas diberikan kepada Beyonce Knowles dengan video “Single Ladies (Put a Ring on It). Taylor mengaku sangat kaget dan kecewa dengan perlakuan tersebut, namun ia menerimanya dengan hati terbuka. Beberapa lama kemudian, Kanye West secara langsung mendatangi Taylor Swift untuk meminta maaf atas kelakuannya. 

Swift kemudian merilis album keduanya, Fearless pada November 2008 dan langsung sangat sukses. Pada awal pembukaannya, album tersebut terjual sebanyak 592,300 kopi, merupakan jumlah terbanyak untuk seluruh artis wanita pada tahun 2008. Hanya dalam dua bulan, album tersebut sukses terjual 2,2 juta kopi. Album tersebut juga terdaftar dalam peringkat 1 untuk Billboard 200 selama 11 minggu tidak berurutan dan juga peringkat 1 untuk Billboard Hot Country Albums untuk 35 minggu tidak berurutan. Empat singel dirilis sebagai singel promosi dari Fearless, dan keempatnya mendapatkan sambutan yang sangat meriah. Singel tersebut adalah "Change", "Fearless", "You're Not Sorry", dan "You Belong with Me", yang langsung masuk ke peringkat 10, 9, 11, dan 12, berurutan. Swift adalah artis pertama yang mampu melakukan hal ini. 
Swift lalu muncul dalam film Valentine's Day, dan menyanyikan lagu utama dalam soundtracknya, yang berjudul "Today Was a Fairytale". Reaksi lagu ini sangat dahsyat, dan dalam seminggu lagu ini telah terjual 325.000 kopi, dan langsung mendapatkan posisi 2 di Billboard Hot 100. Mengalahkan rekor yang sebelumnya dipegang Britney Spears dan lagunya "Womanizer" yang terjual 280.000 kopi pada minggu pertamanya. 

Di luar musik, Taylor Swift adalah pribadi yang lembut dan bersahaja. ia pernah menjalin cinta dengan beberapa selebriti, di antaranya Joe Jonas dan Taylor Lautner. Hubungannya dengan Joe Jonas berakhir ‘tragis’ saat Joe memutuskannya via telepon. Taylor mengabadikan kejadian tersebut lewat sebuah lagu berjudul ‘Forever and Always’ yang menjadi salah satu lagu dalam album ‘Fearless‘. 


Biodata / Profile Taylor Swiff 
Nama lengkap : Taylor Alison Swift 
Nama beken : Taylor Swift 
Tempat / Tanggal lahir : Wyomissing, Pennsylvania, AS / 13 Desember 1989 
Hobi : Menyanyi, menulis lirik dan puisi 
Tinggi badan : 5' 11" (1.80 m) 

Filmography : 
Actress: 
- Valentine's Day (2010) .... Felicia 
- "CSI: Crime Scene Investigation" .... Haley Jones (1 episode, 2009) 
... aka CSI: Las Vegas (South Africa: English title: informal alternative title) (USA: syndication title) 
... aka C.S.I. (USA: short title) 
... aka CSI: Weekends (USA: promotional title) 
... aka Les experts (Canada: French title) 
- Turn, Turn, Turn (2009) TV episode .... Haley Jones 

Soundtrack: 
- Valentine's Day (2010) ("Today Was A Fairytale", "Jump Then Fall") 
- "Live from Studio Five" (1 episode, 2010) 
... aka Studio Five (UK: informal short title) 
- Episode #1.93 (2010) TV episode (writer: "Love Story", "Today Was a Fairytale") (performer: "Love Story", - "Today Was a Fairytale") 
- Hope for Haiti Now: A Global Benefit for Earthquake Relief (2010) (TV) ("Breathless") 
- "Dancing on Ice" (1 episode, 2010) 
... aka Dancing on Ice: Christmas Special (UK: promotional title) 
... aka Dancing on Ice: The Skate-Off (UK: second part title) 
- Episode #5.2 (2010) TV episode (writer: "Love Story") (performer: "Love Story") 
- "The Paul O'Grady Show" (2 episodes, 2009) 
... aka The New Paul O'Grady Show (UK: new title) 
- Episode dated 18 November 2009 (2009) TV episode (writer: "Fifteen") (performer: "Fifteen") 
- Episode dated 8 May 2009 (2009) TV episode (writer: "Teardrops on My Guitar" (uncredited)) (performer: - "Teardrops on My Guitar" (uncredited)) 
- Karaoke Revolution (2009) (VG) (performer: "Love Story") 
- "Saturday Night Live" (3 episodes, 2007-2009) 
... aka NBC's Saturday Night (USA: complete title) 
... aka SNL (USA: informal title) 
... aka SNL 25 (USA: alternative title) 
... aka Saturday Night (USA: first season title) 
... aka Saturday Night Live '80 (USA: sixth season title) 
... aka Saturday Night Live 15 (USA: fifteenth season title) 
... aka Saturday Night Live 20 (USA: twentieth season title) 
... aka Saturday Night Live 25 (USA: twentiefifth season title) 
- Taylor Swift (2009) TV episode (writer: "Monologue Song (La La La)") (performer: "Monologue Song (La La La)", "Bunny Hips Don't Lie" (uncredited), "Do-Re-Mi" (uncredited), "You Belong With Me" (uncredited), - "Untouchable" (uncredited)) 
- Neil Patrick Harris/Taylor Swift (2009) TV episode (writer: "Love Story" (uncredited), "Forever & Always" (uncredited)) (performer: "Tomorrow", "Love Story" (uncredited), "Forever & Always" (uncredited)) 
- Brian Williams/Feist (2007) TV episode (performer: "Umbrella") 
- "Dancing with the Stars" (1 episode, 2009) 
... aka D.W.T.S. (USA: informal title) 
- Round Six: Results Show (2009) TV episode (writer: "Jump Then Fall", "Love Story") (performer: "Jump Then Fall", "Love Story") 
- "CMT Insider" (2 episodes, 2008-2009) 
- Episode dated 18 July 2009 (2009) TV episode (performer: "You Belong With Me") 
- Episode dated 27 September 2008 (2008) TV episode (writer: "White Horse") (performer: "White Horse") 
- Best of CMT Music Awards (2009) (TV) (performer: "Picture to Burn") 
- Hannah Montana: The Movie (2009) (writer: "Crazier", "You'll Always Find Your Way Back Home") (performer: "Crazier") 
- "CMT Top 20 Countdown" (13 episodes, 2007-2009) 
- Episode dated 20 March 2009 (2009) TV episode (writer: "White Horse") (performer: "White Horse") 
- Episode dated 13 March 2009 (2009) TV episode (writer: "White Horse") (performer: "White Horse") 
- Episode dated 6 March 2009 (2009) TV episode (writer: "White Horse") (performer: "White Horse") 
- Episode dated 27 February 2009 (2009) TV episode (writer: "Love Story", "White Horse") (performer: "Love Story", "White Horse") 
- Episode dated 3 January 2008 (2008) TV episode (writer: "Our Song") (performer: "Online", "Our Song")
(8 more) 
- "CSI: Crime Scene Investigation" (1 episode, 2009) 
... aka CSI: Las Vegas (South Africa: English title: informal alternative title) (USA: syndication title) 
... aka C.S.I. (USA: short title) 
... aka CSI: Weekends (USA: promotional title) 
... aka Les experts (Canada: French title) 
- Turn, Turn, Turn (2009) TV episode (writer: "You're Not Sorry" (uncredited)) (performer: "You're Not Sorry" (uncredited)) 
- "Loose Women" (1 episode, 2009) 
- Episode #13.113 (2009) TV episode (writer: "Love Story") (performer: "Love Story") 
- "CMT Crossroads" (1 episode, 2008) 
- Def Leppard and Taylor Swift (2008) TV episode (performer: "Photograph", "Pour Some Sugar On Me", "Hysteria") 
- "Grey's Anatomy" (1 episode, 2008) 
- Dream a Little Dream of Me (2008) TV episode (performer: "White Horse" (uncredited)) 
- "Grand Ole Opry" (1 episode, 2007) 
... aka Opry Live! (USA: short title) 
- Best Opry Moments of 2007 (2007) TV episode (writer: "Tim McGraw") (performer: "Tim McGraw") 
- 41st Annual Country Music Association Awards (2007) (TV) (performer: "Our Song") 
... aka 41st Annual CMA Awards (USA: informal title) 



- http://gugling.com/biografi-taylor-swift.html 
- http://www.movietei.com/celeb_detail.php?idx=401&cel=Taylor%20Swift 
- http://id.wikipedia.org/wiki/Taylor_Swift